Pelitajakarta.com – Puncak Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) akan hadir pada 12 Desember 2021 mendatang. Sebagai marketplace dan pusat dropship terpercaya, Jakmall juga berpartisipasi memberikan promo spesial Harbolnas yang berlangsung mulai 6-15 Desember 2021. Pada kesempatan tersebut, Jakmall mempersembahkan berbagai promo menarik, seperti Harga Miring hingga 90%, Flash Sale 2x Sehari, dan juga giveaway.
Sejak 2016 Jakmall membuka kesempatan untuk masyarakat luas dalam meningkatkan pendapatan dari rumah dengan Program Afiliasi. Program tersebut dapat membuka kesempatan buat kamu yang ingin memulai usaha dropship. Dengan 1x biaya registrasi untuk selamanya, kamu sudah bisa berjualan tanpa perlu mempunyai stok barang, mengurus pengemasan, serta mengirimkan barang hingga sampai ke pembeli. Sudah tercatat lebih dari 11.000 orang terdaftar sebagai Member Afiliasi. Program Afiliasi Jakmall juga telah didukung oleh berbagai fitur dan tim khusus yang dapat memudahkan kamu berjualan.
Selain diskon untuk yang ingin berbelanja produk dari berbagai kategori, terdapat juga promo spesial buat masyarakat yang sudah bergabung atau ingin bergabung menjadi Member Afiliasi Jakmall. Di antaranya potongan biaya registrasi, diskon spesial, hingga voucher cashback.
Reza Aggi Prasetyo selaku Co-Founder dan Chief Marketing Officer Jakmall menjelaskan akan ada promo spesial untuk masyarakat yang ingin mulai berbisnis online.
“Berbagai penawaran menarik telah kami persiapkan untuk masyarakat yang ingin berbelanja kebutuhan akhir tahun dan berbisnis dropship. Program ini sangat cocok untuk semua kalangan termasuk pemula di bidang bisnis. Pasalnya Afiliasi Jakmall dilengkapi dengan Pusat Edukasi Afiliasi, event untuk sharing seputar bisnis, dan juga free konsultasi dengan tim Afiliasi Jakmall ” ujar Reza.
Pada Harbolnas 2021 ini diharapkan dapat memberikan banyak manfaat bagi masyarakat yang ingin berbelanja dan memulai bisnis. Jadi, jangan sampai melewatkan kesempatan ini ya.